Wujudkan Pilkada 2024 Serentak Terintegrasi Bawaslu Terapkan Singergisitas Bersama Media

0 53

Foto : Ketua Bawaslu Provinsi Bangka Belitung, EM Osykar. (dok. KBO Babel)

PANGKALPINANG,Babeltoday.com – Sebagai bentuk upaya mewujudkan pelaksanaan pemilihan umum (Pemilu) khususnya dalam pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak September 2024 mendatang, pihak Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Pusat melalui Bawaslu Provinsi Bangka Belitung (Babel) melaksanakan kegiatan penguatan pengawasan dengan cara bersinergi bersama media massa.

Sebagai tindak lanjut hal ini pihak Bawaslu RI melaksanakan acara sosialisasi dengan mengusung tema ‘Konsolidasi Media Dalam Rangka Penguatan Pemberitaan Pada Pemilihan Serentak 2024’, Sabtu (23/3/2024) siang bertempat di Esenbi Cafe, Kelurahan Air Itam, Kecamatan Pangkalan Baru, Kabupaten Bangka Tengah.

Foto : Ketua Bawaslu Provinsi Bangka Belitung, EM Osykar saat diwawancarai awak media. (dok. KBO Babel)

Ketua Baawaslu Provinsi Babel, EM Osykar mengatakan kegiatan sosialisasi isekaligus konsolidasi bersama sejumlah perwakilan media massa di Babeli bertujuan gunamemperkuat pemberitaan penyelenggaraan Pemilu (Pilkada) 2024 serentak.

“Selain itu juga kegiatan ini pun bertujuan untuk terwujudnya kesepahaman bersama terhadap implementasi pelayanan keterbukaan informasi Pemilu dan pemilihan kepala daerah 2024,” ujarnya.

Oleh karenanya ia pun berharap dalam kegiatan konsolidasi ini dapat terwujudnya penyelenggaraan Pengawasan Pemilu yang pro demokrasi yang aman, lancar, tertib dan kondusif.

EM Osykar pun menambahkan pentingnya sinergi antara Bawaslu dan media, termasuk pihak pemantau lainnya untuk ,bersama menjaga integritas Pemilu di negara Indonesia. Ia mengundang rekan media dan pemantau lainnya untuk terus membangun kerja sama dengan Bawaslu.

“Hal ini supaya pemilu selanjutnya dapat berlangsung dengan damai,  sejuk, tertib, dan menghasilkan pemimpin yang terbaik,” harapnya.

Ia pun turut mengucapkan terima kasih kepada para awak media di Babel terkait pemberitaan disajikan secara aktual dan berbobot terhadap pelaksanaan pemilu damai serta mengajak dalam kegiatan pendidikan politik yang diselenggarakan Bawaslu.

Acara ini juga dihadiri dari perwakilan media MNC yang memberikan pencerahan tentang pemberitaan yang aktual serta berbobotDalam kesempatan yang lain, Koord divisi pengawasan Humas Bawaslu Provinsi Babel, Sahirin berharap kedepannya peran media dan bawaslu mengadakan penguatan dengan pemberitaan yang bertujuan menjaga isu-isu yang bisa menghancurkan demokrasi.

“Upaya pencegahan terhadap ujaran kebencian dan hoaks di Babel juga harus tetap dijalankan demi menjaga integritas proses demokrasi yg bersifat akurat tanpa ada kepentiingan tertentu,” pesannya. (Moenk)

 

Leave A Reply

Your email address will not be published.