Babeltoday.com, Bangka Selatan – Kabar gembira datang bagi para pemuda-pemudi di Bangka Belitung, khususnya Bangka Selatan, yang memiliki cita-cita mengabdi pada bangsa melalui jalur militer. Komandan Kodim 0432 Bangka Selatan, Letkol Arh Sebmy Setiawan, mengajak generasi muda untuk memanfaatkan kesempatan emas dengan mendaftar menjadi prajurit TNI Angkatan Darat (AD). Jum’at (19/9/2025).
Menurut Dandim, saat ini TNI AD membuka rekrutmen penerimaan **Bintara PK Gelombang II** dan **Tamtama PK Gelombang III** Tahun Anggaran 2025. Pendaftaran ini merupakan peluang besar bagi pemuda daerah untuk menyalurkan jiwa nasionalisme sekaligus membangun karier dalam dunia militer.
“Buat pemuda-pemudi Bangka Selatan, mari manfaatkan kesempatan ini. Rekrutmen TNI AD sedang dibuka, ayo daftarkan diri dan jadilah bagian dari garda terdepan penjaga bangsa,” ujar Letkol Arh Sebmy Setiawan.
Adapun persyaratan utama yang perlu diperhatikan yaitu usia maksimal 24 tahun pada saat pendidikan dimulai, yakni 11 Desember 2025. Untuk syarat fisik, calon Bintara PK wajib memiliki tinggi badan minimal 163 cm, sementara calon Tamtama PK minimal 158 cm.
Pendaftaran dilakukan secara online melalui laman resmi TNI AD. Setelah itu, para pendaftar dapat mengonfirmasi dan berkonsultasi terkait persyaratan lebih detail kepada Babinsa, Koramil, ataupun langsung ke Kodim 0432 Bangka Selatan.
Dandim menegaskan, proses rekrutmen ini terbuka untuk seluruh putra terbaik bangsa yang memenuhi syarat. Ia berharap pemuda Bangka Selatan tidak menyia-nyiakan kesempatan tersebut, mengingat jumlah kuota yang terbatas dan persaingan cukup ketat.
“Bergabung dengan TNI bukan hanya soal profesi, tetapi juga soal pengabdian dan kehormatan. Ini kesempatan bagi anak-anak muda Bangka Selatan untuk membuktikan diri sebagai generasi tangguh, disiplin, dan berintegritas,” tambahnya.
Dengan adanya rekrutmen ini, diharapkan semakin banyak generasi muda Bangka Belitung yang siap menjaga kedaulatan negara, sekaligus membawa nama baik daerah di kancah nasional. (Red/*)