Foto : Bupati Bangka, Mulkan saat menghadiri acara Gebyar Expo Stisipol Pahlawan 12, Sungailiat. (Anugrah)
BANGKA,Babeltoday.com — Kampus Sekolah Tinggi Ilimu Sosial & Politik (Stisipol) Pahlawan 12 merupakan satu-satunya kampus perguruan tinggi yang sudah lama berdiri di Kota Sungailiat, Kabupaten Bangka.
Bahkan sampai saat ini kampus tersebut masih eksis. Oleh karenanya Bupati Bangka Mulkan memberikan apresiasi positip untuk kampus Stisipol Pahlawan 12 ini. Pernyataan ini disampaikanya saat menghadiri acara Gebyar Expo Stisipol Pahlawan 12, yang digelar di halaman kampus itu, Rabu (8/2/2023).
“Karena kita tahu sejarah dari pada Stisipol Pahlawan 12 ini,” kata Mulkan dalam sambutannya.
Kampus Stisipol Pahlawan 12 ini menurut Mulkan dibangun sejak bupati Bangka dipimpin oleh Eko Maulana Ali (almarhum). Saat itu untuk membangun suatu kampus atau perguruan tinggi tentunya tidaklah mudah, lantaran para tenaga pendidik atau dosen yang memang mumpuni dan berkualitas dalam dunia pendidikan.
Di kesempatan sama, Ketua Prodi Ilmu Komunikas Stisipol Pahlawan 12i Dr Erwin menyampaikan ungkapan rasa terima kasihnya atas kegiatan Gebyar Expo Stisipol Pahlawan 12 dapat terselenggara berkat suport dan dukungan pihak Pemkab Bangka.
“Pada hari ini walaupun masih ada kurang kurangan dalam kegiatan ekspo ini,” katanya.
Meski begitu kegiatan Gebyar Expo Stisipol Pahlawan 12 namun kegiatan ini diselingi dengan kegiatan .pasar murah dengan menjual sembako dengan harga murah.
Selain itu dalam kegiatan ini pun menghadirkan kegiatan UKM, kemudian kegiatan yang melibatkan anak SMA seperti lomba band, lomba musikal, puisi fashion dan lomba masak lempah kuning yang di ikuti oleh para dosen dan para guru-guru sekolah.
“Tapi ini mungkin karena pemula yang baru pemula masih banyak kekurangan, jadi kami juga dari pihak tim ini mohon maaf sebesar besarnya jikalau kami kurang respon dalam melayani kemudian menyiapkan dan mengatur acara dengan baik,” terang Erwin.
(KBO Babel/Anugrah)