Foto : Fitriadi SH MH saat di gedung Komnas Anti Kekerasan Terhadap Perempuan, Jakarta. (ist)
PANGKALPINANG,Babeltoday.com – Perkara kasus dugaan tindak kekerasan dengan terlapor Hotman alias Aming (50) warga Kota Pangkalpinang ditangani pihak Polresta Pangkalpinang sampai saat ini terus berlanjut.
Bahkan rencananya pihak Polresta Pangkalpinang akan melakukan pemanggilan kembali terhadap Aming guna dilakukan pemeriksaan lagi terkait perkara atau kasus yang menyeretnya tersebut.
“Kita akan melakukan pemeriksaan kembali (memeriksa Aming — red),” kata Kasat Reskrim Polresta Pangkalpinang, Kompol Evry Susanto seijin Kapolresta Pangkalpinang KBP Gatot Yulianto dalam pesan singkat atau What’s App (WA) diterima tim Kantor Berita Online Bangka Belitung (KBO Babel), Senin (15/5/2023) siang.
Ia menambahkan, jika penyidik Satreskrim Polresta Pangkalpinang sebelumnya sempat menemui dokter Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Sungailiat guna dimintai keterangan terkait penanganan seputar kejiwaan si terlapor (Aming) lantaran Aming saat ini tersandung
perkara/kasus dugaan kekerasan terhadap Robiah alias Novi (42) tak lain merupakan mantan istri terlapor.
Terkait upaya penyidikan perkara ini ditegaskan Evry jika pihaknya telah melakukan pemeriksaan terhadap dokter di RSJ Sungailiat yang melakukan visum revertum psikiatri terhadap kondisi terlapor (Aming). Oleh karenanya kembali ditegaskanya, penyidik Satreskrim Polresta Pangkalpinang berencana akan melakukan pemeriksaan kembali terhadap terlapor (Aming).
“dokter yg buat visum sdh di periksa, mknya kita akan periksa lagi aming,” tegas Evry.
Sementara pelapor, Robiah alias Novi (42) mantan istri Aming mengaku jika saat kejadian tindak kekerasan dan penganiayaan terhadapnya, Kamis (4/5/2023) sekitar pukul 03.30 WIB di rumah kontrakanya, mulut Aming menurutnya tercium bau aroma alkohol.
“Saat kejadian itu mulut Aming tu bau alkohol,” ungkap Novi kepada sejumlah wartawan saat menggelar konferensi pers, Senin (15/5/2023) siang di Pangkalpinang didampingi pengacaranya, Fitriadi SH MH.
Ia sendiri merasa terkejut ketika mendapat kabar jika mantan suaminya (Aming) pasca kejadian penganiayaan justru beberapa hari kemudian Aming masuk perawatan di Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Sungailiat.
“Sudah 19 tahun saya berumah tangga bersama Aming, setahu saya Aming tak memiliki kelainan jiwa kok. Anehnya pasca kejadian itu Aming dikabarkan masuk Rumah Sakit Jiwa (RSJ). Lantas kejadian serupa sebelumya sempat saya alami kenapa Aming tidak masuk Rumah Sakit Jiwa?,” singgung Novi dengan nada menyangsikan jika mantan suaminya itu kini mengalami kelainan jiwa.
Pasca kejadian penganiayaan terhadap dirinya, Novi mengaku saat ini ia masih mengalami trauma serta mengalami keretakan pada bagian tulang betis diduga patah dan kini menggunakan gips akibat dianiaya oleh Aming. Bahkan sebelumnya wajahnya pun mengalami memar atau lebam termasuk bagian atas kepalanya mengalami luka robek.
Di kesempatan sama, pengacara pelapor, Fitriadi SH MH menegaskan jika perkara atau kasus dugaan tindak kekerasan dan penganiayaan terhadap kliennya (Novi) sudah dilaporkan ia ke Komnas Anti Kekerasan Terhadap Perempuan di Jakarta baru-baru ini.
Fitriadi menegaskan jika hal dilakukan pihaknya tak lain dengan maksud agar perkara/kasus ini menjadi atensi serius pihak atau lembaga terkait. Tak cuma itu, upaya lainnya pun terus dilakukan pihaknya antara lain menyerahkan tambahan bukti/fakta-fakta terbaru (novum) kepada pihak penyidik Satreskrim Polresta Pangkalpinang.
“Kami sampai saat ini terus melakukan upaya hukum agar perkara atau kasus yang sedang kami tangani ini segera terselesaikan sesuai harapan demi rasa keadilan,” tegas Fitriadi yang kini juga aktif di organisasi kemasyarkatan (ormas) selaku ketua umum DPP Barisan Relawan Cinta Tanah Air (Bareta).
Sebelumnya tim Kantor Berita Online Bangka Belitung (KBO Babel) sempat mencoba menelusuri perihal informasi yang menyebutkan jika terlapor (Aming) pasca kejadian penganiayaan terhadap mantam istirnya (Novi) dikabarkan dirawat di Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Sungailiat.
Saat itu tim KBO Babel berhasil menemui Kepala Ruangan IGD (Instalasi Gawat Darurat) RSJ Sungailiat, Enser Rivido, Kamis (11/5/2023) siang. Saat ditanya perihal keberadaan Hotman alias Aming dirawat di rumah sakit setempat justru dibenarkanya.
“Iya memang benar kita menerima pasien bernama Hotman (Aming — red). Hotman saat datang ke sini (RSJ — red) diantar oleh kakaknya,” ungkap Enser ditemui di gedung rawat inap.RSJ Sungailiat.
Menurutnya, Aming datang ke RSJ Sungailiat, Senin (8/5/2023) siang sekitar pukul 12.30 WIB dan dirawat di ruang Murai. Aming sendiri menurutnya akan dilakukan pemeriksaan intens oleh dokter yang menanganinya. (KBO Babel/tim)